Rotorua, New Zealand
Terletak pada sebuah kaldera yang bernama sama membuat aktivitas geothermal yang terjadi di kota Rotorua menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Pelepasan senyawa sulphur ke atmosfer akibat aktivitas geothermal ini membuat Rotorua yang berada di wilayah North Island, Selandia Baru, terkenal dengan aroma telur busuknya. Geyser, danau lumpur yang bergolak, mata air panas dan desa terbenam Te Wairoa serta hamparan air bersemburat warna dari kuning, jingga hingga hijau adalah obyek-obyek wisata yang ditawarkan kota ini.
Spotted Lake, Osoyoos, British Columbia
Spotted Lake yang berada di barat laut Osoyoos ,British Columbia terkenal dengan totol-totol yang muncul saat musim panas. Totol-totol raksasa ini terbentuk akibat penguapan sebagian besar air danau yang meninggalkan berbagai mineral yang mengkristal. Warna totol-totol ini berbeda-beda tergantung dari komposisi mineral pembentuknya saat itu. Tapi kebanyakan terbentuk dari kristalisasi magnesium sulfate
0 komentar:
Posting Komentar